Sosialisasi

Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah di SMA Negeri 1 Gamping

Sleman – KPU Kabupaten Sleman melanjutkan rangkaian kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih kepada para siswa baru dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMA Negeri 1 Gamping pada Kamis (17/07) yang diikuti oleh 130 siswa baru.

Kegiatan MPLS sangat  penting dalam pengenalan siswa terhadap budaya dan lingkungan sekolah. Pada kesempatan tersebut, Ahmad Baehaqi selaku Ketua KPU Kabupaten Sleman menjadi pengisi materi yang menjelaskan tentang demokrasi dan pentingnya pemilu di Indonesia .

Baehaqi menuturkan ada beberapa syarat suatu negara disebut negara demokrasi, antara lain kedaulatan rakyat, adanya partisipasi masyarakat, perlindungan terhadap hak asasi manusia, adanya hukum yang jelas, terdapat pemisahan kekuasaan, serta dengan diselenggarakannya pemilihan umum dan keberadaan berbagai partai politik. Pemilihan umum mengusung asas LUBER JURDIL (Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil) untuk menjamin terselenggaranya pemilu yang demokratis, berkualitas, dan sesuai dengan prinsip-prinsip kedaulatan rakyat.

Baehaqi juga menyampaikan pentingnya bagi siswa yang telah memiliki hak pilih untuk menyalurkan hak pilihnya pada pemilu dengan cerdas dan rasional. Sebab, satu suara sangat berharga bagi kemajuan dan kesejahteraan bangsa.

Dalam kesempatan tersebut, juga diperkenalkan tata cara menjadi pemilih baru bagi masyarakat yang sudah memenuhi syarat sebagai pemilih namun belum terdaftar sebagai pemilih. Diawali dengan cek data pemilih melalui laman cekdptonline.kpu.go.id dan pengisian formulir masukan dan tanggapan masyarakat terkait daftar pemilih berkelanjutan.

Kegiatan yang berlangsung menarik dengan banyaknya siswa yang berani mengutarakan pendapat dan pandangan mereka mengenai demokrasi yang diselingi sesi tanya jawab dengan hadiah bingkisan menarik dari KPU Kabupaten Sleman. Acara diakhiri dengan pengambilan foto bersama dengan para siswa. (mbl)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 87 kali