Berita Terkini

KPU Kabupaten Sleman Laksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Periode Bulan Januari 2022

Sleman (04/02) – KPU Kabupaten Sleman kembali melaksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Periode Bulan Januari Tahun 2022 pada Senin (31/01).  Bertempat di Ruang Rapat KPU Kabupaten Sleman, rapat pleno dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Sleman, Sekretaris, seluruh Kasubbag, dan Staf Sub Bagian Program dan Data. 

Ketua KPU Kabupaten Sleman Trapsi Haryadi dalam pembukaannya menyampaikan bahwa pemutakhiran data pemilih berkelanjutan harus senantiasa dilakukan dengan penuh pencermatan dan ketelitian serta berperan aktif dalam menjalin hubungan yang baik dengan instansi/lembaga terkait dalam pemenuhan kebutuhan data sanding untuk pengelolaan data yang akurat dan akuntabel. 

Dalam rapat tersebut telah ditetapkan untuk Daftar Pemilih Berkelanjutan Periode Bulan Januari berjumlah 779.236 pemilih yang terdiri dari 378.182 pemilih laki-laki dan 401.054 pemilih perempuan.  Dari data jumlah pemilih baru sebesar 203 pemilih yang terdiri dari 191 pemilih pemula dan 12 pemilih yang berubah status dari Polri. Sedangkan data jumlah pemilih TMS sebesar 1.245 pemilih yang terdiri dari 606 pemilih yang pindah keluar dan 639 pemilih telah meninggal dunia.

dok. foto Rekapitulasi DPB Bulan Januari 2022

Dalam rapat pleno tersebut, Ketua Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi Indah Sri Wulandari juga berkesempatan menyampaikan bahwa KPU Kabupaten Sleman sudah melaksanakan pemutakhiran data pemilih sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2021 tentang Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan. Salah satu yang utama yaitu berperan aktif dalam bekerjasama dengan pihak terkait seperti Disdukcapil Sleman, Kemenag Sleman, Polres Sleman, Kodim 0732/Sleman, Pengadilan Negeri Sleman, dan Dikmen Sleman. Selain itu juga senantiasa siap dalam menerima masukan, pengaduan, tanggapan, dan laporan baik melalui tautan/link laporpemilihsleman maupun yang langsung datang ke kantor KPU Kabupaten Sleman. (Nur)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 44 kali