Berita Terkini

Pimpin Apel Pagi, Ketua KPU Kabupaten Sleman Ajak Seluruh Pegawai Jaga Produktivitas Kerja di Bulan Ramadhan

Sleman (04/04) –KPU Kabupaten Sleman kembali melaksanakan apel rutin secara virtual pada Senin 4 April 2022. Dalam apel rutin ini, seluruh pegawai di Lingkungan KPU Kabupaten Sleman hadir secara daring melalui pranala Zoom Cloud Meeting.

Bertindak sebagai pembina apel Ketua KPU Kabupaten Sleman, Trapsi Haryadi.  Dalam mengawali arahannya, beliau menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan kepada seluruh SDM di Lingkungan KPU Kabupaten Sleman. Dengan memasuki bulan Ramadan, berbagai aktivitas sosial maupun ekonomi cenderung meningkat. Harapannya, puasa di Bulan Ramadan juga dapat menambah semangat dan lebih produktif dalam pekerjaan sehingga bisa mendapatkan hasil yang baik dan memunculkan berbagai inovasi di KPU Kabupaten Sleman.

“Dengan menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramadan menjadikan hati dan pikiran tenang dan nyaman, sehingga dalam menjalankan pekerjaan akan lebih semangat dan lebih produktif”, ucap beliau dalam arahannya.

dok. foto peserta apel rutin KPU Kabupaten Sleman

Selanjutnya, beliau menyampaikan Surat Edaran KPU RI Nomor 8 Tahun 2022 tentang Jam Kerja Pegawai pada Bulan Ramadan 1443 Hijriyah di Lingkungan KPU RI, KPU Provinsi/KIP Aceh, dan KPU/KIP Kabupaten/Kota, di mana jam kerja mengalami pemampatan sehingga jumlah jam kerja di setiap minggu lebih sedikit dari hari biasa. Dengan diberlakukannya edaran tersebut, perlu pengaturan dalam menjalankan ritme kerja. Dari sisi waktu berkurang, akan tetapi di sisi lain masing-masing SDM juga harus dapat mengatur tenaga sehingga dapat bekerja secara efektif dan lebih produktif.

Dalam akhir arahannya, beliau mengajak seluruh SDM untuk mendukung salah satu pegawai di Lingkungan KPU Kabupaten Sleman, Sunarsih yang akan melakukan presentasi karya tulis di KPU RI pada Selasa (05/04), di mana karyanya masuk nominasi terbaik dari 70 karya tulis yang masuk dan berharap karya tulisnya dapat diterapkan di KPU Kabupaten Sleman. (Nur)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 101 kali